Gathering & Capacity Building Baitul Maal Wa Tamwil (BMT)

News • 18 Jul 2024

Gathering merupakan salah satu kegiatan atau aktivitas yang dilakukan Bank Syariah Almabrur (BSA) dalam membina hubungan baik dengan para nasabah. Bertempat di GRHA Almabrur lantai 3, pada tanggal 3 Juli 2024 BSA menyelenggarakan gathering dengan nasabah Koperasi Syariah/BMT Se-Kabupaten Klaten yang dihadiri lebih dari 52 peserta baik pengurus maupun pengelola. Acara ini menjadi moment yang baik untuk antar Koperasi Syariah/BMT untuk menjalin lebih erat silaturahmi dan saling sharing untuk sukses bersama.


Adapun tema dalam acara gathering tersebut adalah “Risk Management For Protecting Value”. Rosid Wahyu Nugroho yang merupakan Direktur Yang Membawahkan Fungsi Kepatuhan dan Manajemen Risiko BSA sekaligus pemateri dalam acara tersebut menyampaikan bahwa lembaga keuangan merupakan industri yang memiliki high risk maka diperlukan risk management yang baik dalam menjalan tata kelola organisasi. hal ini selaras dengan kondisi saat ini selain dihadapkan dengan kondisi makro dan mikro ekonomi, lembaga keuangan dihadapkan dengan regulasi yang terus berubah dengan basis risiko.


Gathering ini menjadi bukti nyata bahwa BSA ingin menjadi partner bagi Koperasi Syariah/BMT dalam menjalankan usahanya salah satunya dengan knowledge sharing. BSA berkomitmen untuk terus melakukan improvement secara terus menerus dalam melayani para nasabah.